Bab IV Penutup
A. Kesimpulan
Alhamdulillah.... semoga setelah membaca tulisan
ini keimanan kita semakin bertambah kepada Allah SWT dan Rasul SAW. Karena
sekali lagi, pernyataan dari Allah SWT dan Rasul SAW yang menyebutkan salah
satu tanda kiamat adalah semakin banyak berdirinya bangunan-bangunan, ternyata
terbukti benar dengan salah satu penjelasannya dalam sisi arsitektur.
Saya yakin masih banyak penjelasan mengenai
pernyataan tersebut dari berbagai sudut pandang yang di luar kepahaman saia.
B. Saran
Marilah kita senantiasa meningkatkan pengetahuan
dari sisi ke-Islaman dengan rutin. Karena itu lah yang akan membimbing kita
untuk mendapatkan kesuksesan di dunia dan akhirat.
“Semakin banyak tahu, semakin tahu banyak yang kita
tidak tahu…”
Ilmu Allah SWT itu sangat luas dan yang diketahui
oleh umat manusia sangatlah sedikit. Oleh karena itu, tidak patut untuk kita
merasa sudah pandai dan tahu segalanya. Itu hanyalah setetes air dari lautannya
ilmu Allah.
Alangkah baiknya kita seperti padi yang semakin
berisi semakin menunduk dan semakin dekat kepada Allah, Sang Maha
Pemilik Ilmu. Agar ilmu yang kita miliki bisa membawa keberkahan, yaitu membuka
pintu-pintu kebaikan lainnya. Jangan takut ilmu kita akan berkurang. Berbeda
dengan harta, ilmu bila dibagi dengan orang lain tidak akan berkurang, justru
akan bertambah.
Oleh karena itu, saia mengajak jika ada pembaca
yang memiliki penjelasan dari sisi lain mengenai masalah ini, bisa segera
membuat karya sejenis agar bisa saling melengkapi dan menambah ketaqwaan kita
kepada-Nya.
Allahu’alam, Mahasuci Engkau ya Allah dan
segala puji bagi-Mu. Aku bersaksi bahwa tiada Ilah melainkan Engkau, aku
memohon ampun dan bertaubat kepada-Mu.
Arsitektur memang menjadi salah satu tanda Kiamat,
namun bukan berarti arsitektur merupakan penyebabnya, loh. Itu
semua sudah menjadi Ketentuan Allah. Takdir.
0 Comments:
--Berkomentarlah dengan baik, sopan, nyambung dan pengertian. Kan, lumayan bisa diajak jadian~