Berapa Beda Usia Warna Merah Muda dan Merah Tua?

Assalamu’alaikum…

Sebulan ini tiap lagi ke mal, saya nyempetin mampir di tempat jual make up buat nyari salah satu lip cream keluaran wardah. Namun, sudah beberapa mal dan retail berbeda yang didatangi, jenis lip cream wardah yang dicari tak kunjung didapat. Stoknya selalu kosong. Kenapa bisa sesusah itu, dah? Denger-denger, jenis lip cream yang dicari ini ternyata emang juga lagi diincer banyak orang.
merah
1) Merah muda vs merah tua
Jenis lip cream lain yang warnanya mirip-mirip, sih, ada. Namun, tentu bagi yang makenya akan terasa beda. Tingkat kecerahan yang diinginkannya berasa kurang.  Walaupun bagi kita-kita yang nggak begitu paham dalam dunia make up, warnanya nggak keliatan berbeda. Kalo bagi yang ngerti, sih, bedanya bakal jelas. Sejelas melihat perbedaan warna merah muda dan merah tua.

Berbicara tentang warna merah muda dan merah tua, saya jadi teringat tentang pertanyaan di twitter tahun lalu. Pertanyaan yang sudah banyak beredar sebenarnya, tapi nggak memunculkan jawaban, melainkan hanya tertawaan saja.

Berapa beda usia merah muda dan merah tua?
Itu pertanyaannya. Di Twitter, saya dan beberapa orang lainnya juga sudah menjawabnya, sih. Bahkan dijadiin konten ama suatu website. Ini diuraikan di blog lagi biar entar kalo ada pertanyaan yang sama, tinggal kasih link saja. #SelaluAdaCelah

Untuk menjawabnya, kita bisa melakukan pendekatan script/hex kode warna. Mengambil kode warna merah muda dan merah tua, mengubah kode tersebut menjadi pecahan desimal (warna RGB), mencari selisih angkanya, lalu mengubah desimal tersebut menjadi satuan waktu. Permasalahannya, untuk mengubah desimal tadi menjadi satuan waktu, dasar teorinya tidak ada. Bahkan, cara membaca angka desimalnya sendiri juga belum jelas, apakah tetap hitungannya seperti bilangan asli? Kode warna RGB biasanya, kan, berpola tiga angka tiga angka dan dibatasi koma (198, 035, 048).
merah
2) Pendekatan hex kode yang tak bisa dilakukan
Karena tidak bisa menemukan penjelasan cara kenapa angka desimalnya langsung dianggap sebagai satuan detik dan bukan satuan waktu lainnya semisal menit dan jam, serta cara penggunaan angka desimalnya yang masih rancu, maka pendekatan dengan cara hex kode warna ini tidak bisa dilakukan. Hasilnya seperti nebak-nebak langsung jadinya.  

Namun, kita masih bisa melakukan pendekatan panjang gelombang
Warna-warni yang sering kita lihat merupakan bagian dari spektrum optik atau gelombang elektromagnetik. Suatu warna bisa terlihat berbeda karena memiliki panjang gelombang yang berbeda pula. Perbedaan warna tersebut bisa kita ketahui karena kita punya indera penglihatan. Dari sini bisa kita ketahui bahwa perbedaan suatu warna dipengaruhi oleh panjang gelombang warna tersebut, serta seberapa cepat sampai ke mata.
Baca juga: Kenapa Warna Pakaian Memudar Saat Dijemur?
Semakin panjang nilai panjang gelombang suatu warna, semakin cepat pula warna tersebut sampai ke mata. Panjang gelombang warna merah muda adalah sekitar 620 nm, sedangkan panjang gelombang warna merah tua adalah sekitar 750 nm. Panjang gelombang merah tua lebih besar, berarti warna merah tua lebih cepat sampai ke mata. Duluan lahir lah istilahnya. Baru setelahnya warna merah muda yang sampai ke mata.
merah
3) Tabel panjang gelombang suatu warna
Berapa selisih waktunya?
Itukan pertanyaannya tadi, berapa beda usia kedua warna tersebut. Warna merah tua lahir duluan karena kita melihat warna tersebut lebih dulu. Disusul warna merah muda. Kita bisa melihat suatu warna karena adanya cahaya, berarti kecepatan cahaya berpengaruh dalam proses ini.

Kita cari dulu berapa selisih panjang gelombangnya:

Panjang gelombang merah tua = 750 nm
Panjang gelombang merah muda = 620 nm
Selisihnya = 750 – 620 = 130 nm = 13 x 10-8 m

Kecepatan cahaya = 3 x 108 m/s

Beda usia warnanya adalah selisih panjang gelombang dibagi kecepatan cahaya.

Selisih panjang gelombang : Kecepatan cahaya 
13 x 10-8 : 3 x 108 = 0,00000000000000043 s =  4,3 x 10-16 detik
Baca juga: Kenapa Jeruk Dikemas Dengan Tas Jala Warna Merah?
Jadi, beda usia merah muda dan merah tua adalah sekitar empat per sepuluh kuardriliun detik. Nggak sampai sedetik pokoknya. Meski demikian, yang lahir lebih dulu tetap akan disebut lebih tua, seperti halnya orang kembar. Kalo mau tahu bedanya dengan warna merah maroon, merah koral, merah indian, merah bata, atau merah lainnya, silakan hitung sendiri dengan cara di atas. Yang penting, ketahui dulu berapa panjang gelombang warna tersebut.

Sudah nggak bingung lagi, kan, kalo nemu soal beda usia warna di tes CPNS nanti?


Sumber gambar:
1) http://www.ahandfulofstories.com/2019/02/pink-vs-red.html
2) https://twitter.com/arieare/status/1012928768401240064?s=20
3) https://www.zenius.net/prologmateri/fisika/a/623/spektrum-warna
Previous Post
Next Post

Oleh:

Terima kasih telah membaca artikel yang berjudul Berapa Beda Usia Warna Merah Muda dan Merah Tua? Apabila ada pertanyaan atau keperluan kerja sama, hubungi saya melalui kontak di menu bar, atau melalui surel: how.hawadis@gmail.com

15 komentar:

  1. Tetep aja gak paham bangsat emang otak gue udah kek siput lemotnya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bedanya gak nyampe sedetik. Seperpuluhrubutriliun detik. Segitu dah pokoknya.

      Faktor beda jurusan, bang. Anak ekonomi lebih sering ngitung angka bulat uang. Sedangkan ini pangkat minus. :(

      Entar kita bahas yg gampang2 saja seperti berapa lama untuk ngitung beras sekarung.

      Hapus
  2. Soal hitung-hitungan di tes CPNS mah biasanya masalah deret angka, Haw. Kalau ada yg sesulit ini ya, mending mengucapkan wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh dari awal saya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Pengetahuan penting ttg beda warna ini sangat mendukung ketika jadi PNS dan harus main zuma.

      Hapus
  3. Oh iya, jadi inget aku belom dapet lip cream itu, hhh..

    Tau kalo cara ngitungnya ribet jadi gak pernah terlintas pertanyaan macam itu di kepala. Otakku terlalu sederhana... dan malas.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Emang sulit nemunya, ya, Wi? kamu bukannya beralih ke lipcream lain yg gak mundah luntur?

      ..tapi kuat dan tahan banting ngitungin duit klien dan bos yg ampe miliaran-miliaran~

      Hapus
  4. Pertanyaan saya setelah membaca tulisan ini beserta penjelasan sederhana--yang tetap saja bikin otak saya ruwet ini--tentang jawaban umur si merah tua dan muda mah simpel aja: Kamu ngapain cari lip cream, Haw? Buat perempuan mana? Yang di atas ini? Wahahaha.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Buat hadiah pastinya hei... plot kejadian sederhana seperti itu tak perlu ditanyakan dong... masa iya mau dipake saat mangkal. kan udah tobat.

      Hapus
  5. Eh gila haha, ada-ada aja ya yang nanyain beda usia warna. Tapi lumayan masuk akal sih, karena dihubungin langsung dengan kecepatan cahaya. Meski awalnya bingung ada yang conversikan ke desimal. Haha. Good job Mas. :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. keisengan org emang nggak ada batesannya, Mbak.

      Hapus
  6. Fix! Saya pusing baca penjelasannya :(

    Hm sejak paragraf awal malah bertanya-tanya kenapa seorang Haw sampe rela keliling counter wardah hanya demi sebuah lipcream padahal bisa beli online. Hmmm.

    BalasHapus
    Balasan
    1. wkwkwkwk... kayaknya saya masih kurang detail jelasinnya. maap xD

      ya buat menyenangkan hati seseorang lah~

      Hapus
  7. Ya, ya, ya. Terlalu mudah memang. *digaplok sewarga

    BalasHapus
    Balasan
    1. beda emang kalo senpai. baginya persoalan begini terlalu mudah.

      Hapus

--Berkomentarlah dengan baik, sopan, nyambung dan pengertian. Kan, lumayan bisa diajak jadian~